La Nyalla Diusung Jadi Ketum PSSI, Saingi Iwan Bule dan Rahim Soekasah

JAKARTA – Jelang kongres PSSI nama La Nyalla Mahmud Mattalitti kembali mencuat dalam bursa calon Ketua Umum PSSI periode 2019-2023.
Pria yang baru terpilih jadi Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) itu didukung anggota PSSI untuk ikut bertarung pada Kongres Luar Biasa (KLB), pada 2 November 2019 mendatang.
Bandung Saputra yang merupakan media officer PSSI membenarkan pendaftaran La Nyalla untuk menjadi Ketua Umum PSSI.
“Iya benar, [La Nyalla] sudah daftar. Total ada enam calon yang sejauh ini sudah mendaftarkan diri,” tuturnya, Rabu (2/10) siang.
Selain La Nyalla, bakal calon lain yang sudah terdaftar di KP PSSI antara lain CEO Nine Sport, Arif Putra Wicaksono dan Komjen Pol Iriawan alias Iwan Bule. Ada pula mantan manajer Pelita Jaya, Rahim Soekasah, Sarman El Hakim, dan Yesayas Oktavianus.
Ketua KP PSSI Syarif Bastarman menyatakan bahwa kelengkapan ataupun syarat yang sudah ditentukan masih belum cukup maka diberi tenggang waktu sampai 8 oktober 2019 nanti.
“Dokumen atau syarat yang kurang masih diberi kelonggaran untuk melengkapi sampai 8 Oktober 2019,” ucapnya.
Setelahnya KP PSSI berencana merilis daftar tetap Caketum pada rentang 9-13 Oktober 2019. Caketum-Caketum ini lantas akan diberi kesempatan mengajukan banding jika ada keberatan, sebelum bursa ditutup pada 16 Oktober 2019.
“Setelah itu hasil banding akan kami umumkan pada 18 Oktober,” ucap Syarif.
La Nyalla Mattalitti bukan orang baru di PSSI. Ia pernah menjadi anggota Exco pada peride 2011-2015. Kemudian pada 2015, La Nyala terpilih sebagai Ketum PSSI. Berselang setahun, posisinya lengser dan digantikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Hinca Pandjaitan. (tr/zam)